Ratusan Warga Korban Banjir Kenegerian Sihotang Unjuk Rasa Tuntut Aktivitas Perusahaan Segera Dihentikan di Kabupaten Samosir

    Ratusan Warga Korban Banjir Kenegerian Sihotang Unjuk Rasa Tuntut Aktivitas Perusahaan Segera Dihentikan di Kabupaten Samosir

    SAMOSIR-Ratusan masyarakat dari empat (4) Desa Kenegerian Sihotang Kecamatan Harian yang menjadi korban banjir bandang 13 November 2023 yang lalu melakukan aksi unjuk rasa di halaman Kantor Bupati Samosir, Senin 04 Desember 2023

    Dalam aksi unjuk rasa tersebut, sejumlah masyarakat dari empat (4) Desa Kenegerian Sihotang membawa spanduk bertuliskan tutup PT. Toba Plup Lestari (TPL) karena diduga aktifitas yang berada di daerah Desa Baniara dan Desa Hutagalung telah membawa malapetaka bencana alam

    Selain itu, masyarakat Kenegerian Sihotang dalam orasinya juga mendesak pemerintah pusat agar segera mencabut ijin konsesi perusahaan bubur kertas PT. Toba Pulp Lestari (TPL) yang berada di wilayah Kabupaten Samosir

    Catur Sihotang dalam orasinya juga menyampaikan, PT. Toba Plup Lestari diduga telah merusak kampung dan kehidupan masyarakat Kenegerian Sihotang dengan melakukan penebangan diatas kawasan Hutan Tele dan meminta Bupati Samosir agar menyampaikan aspirasi warga kepada pemerintah pusat

    "Apabila ijin perusahaan itu belum ditutup, kami masyarakat Kenegerian Sihotang akan semakin dihantui rasa ketakutan akan banjir susulan. Untuk itu, kami meminta kepada Bupati Samosir agar segera menyampaikan aspirasi kami ini ke pemerintah pusat, ”ujarnya

    Sebelumnya, Bupati Samosir melalui Pj. Sekertaris Daerah Samosir Rita Tavip Megawati telah mengeluarkan Surat penghentiaan kegiatan penebangan tegakan di wilayah Kabupaten Samosir yang ditujukan kepada Direktur PT. Toba Pulp Lestari,

    Surat tersebut dikeluarkan pemerintah Kabupaten Samosir 5 Oktober 2023 dengan Nomor 338/403 DISLINGKUP/X/2023 yang ditujukan langsung kepada Direktur PT. Toba Pulp Lestari terkait penghentian kegiatan penebangan tegakan di Wilayah Kabupaten Samosir,

    Sementara itu, Unjuk rasa ratusan masyarakat Kenegerian Sihotang terlihat dipantau sejumlah karyawan dan petinggi PT. Toba Plup Lestari dari disebuah kantin yang berada di belakang Kantor Bupati Samosir dan enggan bertemu dengan sejumlah awak media dan apalagi menemui massa

    samosir
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Buka Lokakarya 7 Panen Hasil Belajar Calon...

    Artikel Berikutnya

    Gelar Uji Publik KLHS RPJPD Tahap II, 14...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kodim 1710/Mimika Buka Perkemahan Wira Karya Pramuka Saka Wira Kartika TA 2024
    Panglima TNI Paparkan Kesiapan Dalam Mendukung Pilkada Serentak dan Pencapaian Asta Cita
    Pantauan Liputan Media dalam 1 Bulan Terhadap 18 Anggota Dewan Asal Sumatera Barat atau 'Parle 18'
    Bupati Samosir Launching BUMDesma Marsada Tahi Kecamatan Pangururan Ditandai dengan Pengguntingan Pita
    Bupati dan DPRD Samosir Tanda Tangani Kesepakatan atas KUA dan PPAS R. APBD 2024
    Capai Zona Hijau, Bupati Samosir Terima Penghargaan Pelayanan Publik dari Ombudsman RI
    Hadiri Pesta Syukuran Pomparan Raja Parna se-Indonesia, Bupati Samosir Nyumbang 50 Juta dan Nyanyikan Lagu O Tano Batak
    Antusias Nonton Aquabike World Championship 2023, Ribuan Wisatawan Padati Waterfront Pangururan Samosir
    Pemkap Samosir Bantu Warga Korban Puting Beliung, Masyarkat Palipi Ucapkan Terimakasih Kepada Bupati
    Bantuan Berdatangan, Bupati Samosir Pastikan Pasokan Makanan untuk Pengungsi Korban Banjir Bandang Aman
    Delegasi Ambassador Goes To Kampung KB Lake Toba Kunjungi Objek Wisata Batu Kursi Huta Siallagan Samosir
    Bupati Samosir Pimpin Apel Perdana 2024, Seluruh Pegawai Diminta Tingkatkan Kinerja untuk Kesejahteran Masyarakat
    Gelar Sosialisasi dan Bimtek SPT UNIFIKASI PPH Pasal 21 serta PEMADANAN NIK-NPWP, ASN di Samosir Harus Jadi Teladan Pelaporan Tahunan
    Kemiri Bawa Petaka, Nenek Lanjut Usia 70 Meregang Nyawa, Sat Reskrim Samosir Amankan MP
    Hadiri Perayaan Paskah Oikumene 2023, Bupati Samosir : Jadilah Garam dan Terang Dunia Ditengah Masyarakat
    Bupati Samosir Buka Rapat Perumusan Visi Misi, Arah Kebijakan RPJPD 2025-2045
    Pasca Banjir Bandang di Kenegerian Sihotang, PT. Inalum Serahkan Bantuan Perlengkapan Dapur Umum, Pemkab Samosir Ucapkan Terimakasih
    Pemkab Samosir Gelar Pendampingan Penyusunan Arsitektur SPBE

    Ikuti Kami